Senin, 19 November 2012

AGRICULTURE ENGINEERING (TEKNIK PERTANIAN UGM)



Indonesia tentu memiliki sejumlah perguruan tinggi favorit, salah satunya adalah UGM yang saat ini secara umum mungkin merupakan PTN nomor satu di Indonesia (peringkat webometrics) dan kredibilitasnya sudah tidak diragukan lagi. Ada banyak jurusan yang tersebar di sekitar 18 fakultas di UGM, ada yang sudah cukup tenar namun ada juga yang belum begitu terkenal. Salah satu jurusan yang ada di UGM adalah Jurusan Teknik Pertanian. Jurusan ini sudah ada cukup lama dan merupakan salah satu jurusan favorit di AGRO KOMPLEK. Jurusan ini telah melahirkan sejumlah tokoh dan alumni sukses diberbagai bidang yang mungkin tidak dapat dihitung lagi.
Jurusan ini memiliki 5 bidang kajian studi yaitu Teknik Produk dan Pascapanen (TPP), Energi dan Mesin Pertanian (EMP), Fisika Hayati, Teknik Lingkungan & Bangunan Pertanian, serta Teknik Sumberdaya Alam Pertanian (TSAP). Banyak orang memandang jurusan ini sebagai salah satu jurusan yang lapangan kerjanya sempit, namun kenyataannya jurusan ini sangat favorit bagi sejumlah perusahaan. Alumni jurusan Teknik Pertanian banyak tersebar di Perbankan (BI, Mandiri,BRI,BCA,BNI dsb.), Agrobisnis (ASTRA Agro,Sampoerna Agro,Triputra,Sugar Group Companies, Sinarmas dsb), PNS (Deptan,Litbang, LIPI,BPOM, Bulog, Bapeda, Dephut,Deperind, Dosen dsb.), Wirausaha, Swasta dan bidang lainnya. Disektor perbankan, beberapa bank besar selalu merekrut alumni yang berbasis ilmu agro untuk posisi pimpinan dimassa mendatang (officer development program) dan jurusan ini selalu ambil bagian bahkan pada tahun 2008 salah satu Bank Besar menawarkan EDP (Early Development Program), suatu program untuk merekrut mahasiswa semester akhir (semester 7-8) yang belum lulus dan selama kuliah akan diberi beasiswa kuliah dan uang untuk tugas akhir, begitu selesai kuliah mahasiswa akan langsung ditraining sebagai pegawai bank tersebut.
Jurusan ini mengirim beberapa mahasiswa dan salah seorang mahasiswa berhasil lolos sampai tahap akhir. Selain perbankan, alumni yang menjadi wirausaha sukses juga tergolong sangat banyak, bahkan beberapa alumni yang belum lama lulus dan aktif di berbagai kegiatan kewirausahaan berhasil membuat beberapa unit usaha berbasis produk lokal sampai di tingkat ekspor. Terkadang orang tua lebih bangga memilih/menguliahkan putra-putri mereka pada jurusan yang terbilang “WAH KEREN” tapi tidak melihat reputasi dari universitasnya. Meski Teknik Pertanian UGM kurang begitu “WAH” dari segi nama jurusannya, namun reputasi dan kredibilitas jurusan ini sangat bagus dan sudah teruji. Terbukti dari beberapa tahun terakhir ini permintaan tenaga bidang teknik pertanian dari sejumlah instansi ternama baik swasta maupun pemerintah semakin meningkat, hal ini karena kinerja dari alumni pada beberapa instansi tersebut sangat memuaskan. Bekal yang diberikan jurusan mampu menghasilkan alumni yang berkualitas.
Banyak orang mengira Teknik Pertanian ini masuk di Fakultas Pertanian, namun jurusan ini berada di Fakultas Teknologi Pertanian, salah satu Fakultas paling unggul di Klaster Agro UGM. Di jurusan ini kamu akan banyak belajar tentang rekayasa atau engineering di bidang pertanian. Kalau kamu termasuk orang yang perduli dengan sistem pertanian di Indonesia untuk lebih maju, jangan ragu untuk belajar di Jurusan Teknik Pertanian UGM.